Langsung ke konten utama

Postingan

H A R A P

Renjana rindu ku rangkai Patah demi patah kata ku sambung Jarak demi jarak kubiarkan menganga Untuk apa? Sesederhana ucapmu Kusederhanakan pula sikapku Mengobati luka sendiri Tanpa peduli hadirmu lagi Kupikul bait demi bait keluhmu Hingga tak peduli dengan apa rasaku Seolah hanya asa yg tersisa Tanpa menyimpan harap dan do'a Kapalku, tetaplah kuat menuju pelabuhanmu Karang, ombak, badai pasti berlalu Lekaslah bermuara di pantai harapan Hingga tercipta kebahagiaan ini
Postingan terbaru

2 sisi kehidupan

2 sisi kehidupan Mari sejenak merenung melihat di sekitar kita. Mari untuk sesekali kita melihat dengan hati bukan dengan mata. Melihat dengan mata terlalu cepat ego kita memberikan kesimpulan. Kita selalu menghakimi seseorang dari apa yang kifa lihat dan apa yang kita dengar. Kita tidak pernah mau tau apa yang sedang mereka alami dan mereka rasakan. Pernahkah hidup kita merasa gitu-gitu aja? Kerjaan buruh biasa, gaji apalagi. Lalu kita lihat teman sebaya kita sudah bekerja di perusahaan besar, gaji besar. Kita selalu mengatakan "wah enak sekali ya dia sekarang". Itu kesimpulan yang dihasilkan oleh mata kita. Pernahkah kita berfikir bagaimana usahanya untuk memperoleh pekerjaan itu? Bagaimana dia melawan tekanan di perusahaan itu. Sudah pasti semakin banyak gaji semakin besar tuntutan pekerjaannya. Kemudian ada teman lagi yang sudah menikah dan memiliki anak bilang kepada kita, "enak ya dia masih bisa jalan-jalan nongkrong-nongkrong. Eits padahal kita aja jalan-jal

HARAPAN

Ketika asa telah mendera Telah tertutup seluruh harapan Harapan mata, harapan hati, harapan jiwa Semua telah buta karena cinta Cinta yang membutakan kelembutan hati sang insan Pintu asa mulai tertutup oleh harapan yang tiada tara Yang terus merasuk dalam raga Yang berperang dengan secuil cinta Yang menggantung dipelupuk mata Setitik harapan terbuka di depan mata Menghiasi ruang kosong dipikiran kepala Percayalah semua akan baik baik saja Ketika engkau masih dapat berucap alif ba ta Tanpa nafas tercengkal dan kerongkongan kering Masih ada Tuhan yang Berkuasa diatas segalanya Harapan akan selalu ada. . .

Titik Pisah Antara Agama dan Budaya

Ada dua pandangan tentang hubungan antara keduanya. Pandangan pertama menempatkan agama sebagai bagian dari kebudayaan, yang berarti antara keduanya pada hakikatnya ada kesamaan. Pandangan kedua menempatkan agama bukan bagian dari kebudayaan, dan dengan demikian agama berbeda dengan budaya. Sejatinya agama berbeda dengan budaya. Agama merupakan suatu keyakinan akan keberadaan Tuhan yang menjadikan sumber ketenteraman dan semangat hidup serta kepada-Nya manusia akan kembali. Pemahaman tentang agama seperti ini menjadi dasar bagi pihak yang tidak setuju jika agama disebut merupakan bagian dari kebudayaan. Sistem nilai dan simbol-simbol yang lahir dari rahim kebudayaan dihasilkan oleh kemampuan manusia dalam menghadapi segala tantangan hidup di lingkungan hidupnya dengan cara belajar dan belajar. Sementara kaidah, ajaran, aturan dalam agama diyakini sebagai wahyu atau firman yang datang dari Tuhan Yang Maha Pencipta yang diturunkan melalui utusan-Nya. Dengan pemahaman tentang isi agama

Puluhan Mahasiswa Mengikuti Diklat Jurnalistik

Ahad, 29 Januari 2017 BEM STAI NU Pacitan menyelenggarakan pelatihan jurnalistik yang bertemakan "Revitalisasi Gerakan Jurnalistik Muda Pacitan" dalam rangka "Deklarasi Anti hoak". Pelatihan tersebut diikuti oleh mahasiswa STAI NU Pacitan dan perwakilan delegasi dari sekolah madrasah. Pembicara dari Majalah Aula Syaifullah Ahmad Nawawi Mustofa.
LATIHAN ULANGAN AKHIR SEMESTER II KELAS 3 AGAMA I. Pilihlah jawaban yang paling tepat 1.        Harakat kasrah dibaca... a. a b. i c. u d. in 2.        Sebelum membaca Al-Qur’an, terlebih dahulu mengucapkan a. tasbih c. ta’awuzd b. takbir d. istigfar 3.        خصر kata disamping yang berharakat fathah tanwin adalah... a. kha b. sad c. ra d. ha 4.        Yang menandakan huruf dibaca ganda adalah harakat... a. fathah b. dhomah c. kasrah d. tasydid 5.        Mustahil Allah bersifat jahlun yang artinya... a. pandai c. pintar b. bodoh d. rusak 6.        Sifat yang tidak mungkin dimiliki Allah disebut.. a. sifat wajib Allah c. sifat mustahil Allah b. sifat jaiz Allah d. sifat mubah 7.        Al-Khaliq artinya... a. kuasa c. penyayang b. pengasih d. pencipta 8.        Allah

Kisah Katak dan Tupai

Hai adik-adik semua... Kakak ada kisah inspiratif dari seeokar katak Pada suatu hari, seperti biasa katak sedang asyik bermain di kubangan air sambil mencari makanan, dan si tupai selalu mengintip kegiatan katak dari atas pohon. Si Tupai bermain-main di pohon sambil mengejek si katak. "Hei katak, hidupmu sangat membosankan ya, tiap hari cuma main-main di kubangan air saja," Kata Tupai. katak menjawab, "aku sudah cukup senang kok, toh kenyataannya aku tak bisa memanjat sepertimu. Kemudian tupai tertawa mengejek katak. Karena terus diejek katak mulai kesal dan ingin mencoba dan belajar memanjat pohon seperti tupai. Setiap tupai tidak ada ia terus mencoba namun juga gagal terus. Ia hampir berputus asa. Namun, karena kegigihannya, akhirnya katak berhasil memanjat pohon. Kemudian datanglah tupai, si tupai tidak percaya kalau katak bisa memanjat pohon. Dengan muka semringah katak menunjukkan kebisaannya memanjat pohon. Dan hal itu juga disaksikan oleh hewan hewan lain, s